Babinsa Semarapura Kaja Gelar Ronda Malam Tingkatkan Kamtibmas

Babinsa Semarapura Kaja Gelar Ronda Malam Tingkatkan Kamtibmas

KLUNGKUNG - Babinsa Semarapura Kaja Sertu I Wayan Wardana bersama Linmas dan Bakamda desa adat Besang Kangin melaksanakan kegiatan ronda malam dengan berpatroli keliling kampung di wilayah desa binaan. Sabtu (23/9/2023). 

Disela patrolinya, Babinsa Sertu Wayan Wardana mengatakan bahwa kegiatan pemantauan situasi Kamtibmas wilayah melalui ronda seperti ini memang rutin dilakukan pihaknya dengan melibatkan komponen di wilayah.

Menurutnya, kegiatan seperti ini menjadi upaya pihaknya dalam mencegah potensi-potensi gangguan keamanan maupun kriminalitas, khususnya pada malam hari, “ujarnya.

Disamping itu dengan melibatkan berbagai komponen di wilayah binaan, hal ini juga menjadi wahana dirinya dalam menjaga kekompakan dan kesolidan Babinsa dengan seluruh pihak di wilayah, “terangnya.

Dalam kesempatan ini, selaku Babinsa dirinya juga menghimbau dan mengajak seluruh pihak di wilayah untuk terus aktif dan mengintensifkan berbagai kegiatan dalam rangka menjaga Kamtibmas, seperti ronda malam maupun Siskamling, “lanjutnya.

Besar harapannya, kegiatan seperti ini akan menggugah serta memotivasi masyarakat untuk semakin peduli dengan keamanan, ketertiban serta kondusifitas wilayah, “imbuh Sertu Wayan. ( pendim 1610/Klungkung )

klungkung
Achmad Sarjono

Achmad Sarjono

Artikel Sebelumnya

Pola Hidup Sehat Jadi Topik Bincang Santai...

Artikel Berikutnya

Songsong Turnamen, PELTI Klungkung Gelar...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
Hakim Vonis Warga Amerika yang Bawa Narkotika dari Thailand Hanya Rehabilitasi, Mengapa?
Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
Polri Lakukan Penyelidikan Terhadap Peristiwa Gugurnya  Anggota Polri Tertembak Saat Patroli di Yalimo

Tags